Quantcast
Channel: Berita – Fakultas Peternakan | Universitar Brawijaya
Viewing all 1050 articles
Browse latest View live

Fakultas Peternakan Terima 8 Calon Dosen Tetap Non PNS

$
0
0

PENERIMAAN DOSEN

Dekan memberikan pengarahan kepada para calon dosen tetap non PNS di Fakultas Peternakan

Sejumlah 8 calon Dosen Tetap Non PNS yang telah menandatangani Perjanjian Kerja dengan nomor 3029/UN10/KP/2016 pada Mei lalu, kini ditempatkan di Fakultas Peternakan UB. Mereka yang terdiri dari Wike Andre Septian, S.Pt.,M.Si, Premy Puspitawati Rahayu, S.Pt.,MP, Mulia W. Apriliyani, S.Pt.,MP, Nanang Febrianto,S.Pt.,MP, Yuli Frita Nuningtyas, S.Pt.,M.Sc.MP, Poespitasari H. Ndaru, S.Pt.,MP, Jaisy Aghniarahim P.,S.Pt.,MP, Ria Dewi Andriani, S.Pt.,M.Si resmi diterima oleh Dekan Fapet UB dengan didampingi oleh Wakil Dekan I, KTU, dan Ka.Subbag Keuangan, Kepegawaian, Umum dan Perlengkapan pada Selasa (12/7).

Saat ini Fapet UB merupakan panutan program studi peternakan seluruh Indonesia, oleh karena itu penambahan jumlah tenaga pendidik ini diharapkan mampu meningkatkan mutu dan kualitas. Selain itu pengangkatan calon dosen tetap non PNS didasarkan kebutuhan dosen pada masing-masing bagian yang belum bisa dipenuhi melalui jalur penerimaan dosen PNS. Fapet UB memiliki 4 bagian, diantaranya Produksi Ternak (Proter), Nutrisi dan Makanan Ternak (NMT), Sosial Ekonomi Peternakan (Sosep), dan Teknologi Hasil Ternak (THT). Para dosen muda tersebut akan ditempatkan ke bagian-bagian sesuai dengan kebutuhan serta keahlian masing-masing individu.

Bertempat di ruang meeting dekanat lt.8, pertemuan perdana tersebut mensosialisasikan tentang struktur organisasi Fapet UB serta penjelasan singkat Tupoksi (Tugas Pokok dan Fungsi) seorang dosen. Prof. Suyadi memaparkan tugas pokok dosen yakni mengacu pada Tri Dharma yang melingkupi mendidik (mengajar), penelitian, dan pengabdian masyarakat. Disamping itu dosen juga dibebankan pada tugas-tugas non Tri Dharma yang mendukung kegiatan intern di lingkungan Fakultas Peternakan. Pada kesempatan tersebut beliau juga memberikan tugas awal kepada para dosen muda ini untuk menyusun buku ajar. (dta)

 

 

 


Pembangunan Masjid Al A’raf di Fakultas Peternakan

$
0
0

rektor

peletakan batu pertama oleh Rektor UB dan Dekan Fakultas Peternakan

Masjid Al A’raf yang berlokasi di lahan Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya (Fapet UB) menjadi pusat kegiatan keagamaan, bukan hanya bagi civitas akademika Fapet saja tetapi juga dari berbagai Fakultas di sekitarnya, seperti FMIPA, FIB, FPIK, FISIP, dan FT. Kegiatan keagamaan tersebut meliputi Shalat berjamaah, Shalat Jumat, kajian dan keagamaan, pembinaan karakter mahasiswa, peringatan hari besar Islam, Shalat Tarawih dan buka puasa bersama pada bulan Ramadhan.

Dewasa ini seiring dengan bertambahnya jumlah masyarakat UB  dan frekuensi kegiatan keagamaan di Masjid Al A’raf, meningkat jamaah yang beribadah. Sementara daya tampung terbatas bahkan selalu over capacity saat dilaksanakan Shalat Jumat. Berdasarkan hasil rapat pengurus Masjid dan pimpinan Fakultas menetapkan untuk membangun Masjid yang semula satu lantai dengan luas 8×8 m2 menjadi dua laintai (15×21,5 m2).

Pembangunan tersebut menggandeng dosen jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik UB sebagai tim teknis pembangunan dan konsultan perencana, diantaranya Ir. Sugeng P. Budio,MS, Ananda Insan F.,ST.,M.SC, dan Bhondana Bayu B.,ST.,MT. Menurut Sugeng pembangunan tersebut membutuhkan dana sebesar 4 Milyar.

Jumat (15/7) dilaksanakan peletakan batu pertama oleh Prof.Dr.Ir. M. Bisri, MS selaku Rektor UB dan Prof.Dr.Sc.Agr.Ir. Suyadi, MS Dekan Fakultas Peternakan, dengan disaksikan seluruh akademisi Fapet. Pada kesempatan tersebut Rektor memaparkan harapannya dengan pembangunan ini dapat meningkatkan peran, fungsi, dan manfaat Masjid sebagai pusat kegiatan keagamaan, baik dalam bentuk mutu maupun kuantitas kegiatan. (dta)

 

Reuni Alumni Fakultas Peternakan Angkatan 1961 – 1976

$
0
0

Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya (Fapet UB) merupakan Fakultas tertua di UB yang didirikan sejak tahun 1961 silam. Fakultas yang kala itu bernama Fakultas Kedokteran Hewan dan Peternakan (FKHP), saat ini mengalami perkembangan yang sangat pesat, mulai dari pembangunan gedung, jumlah mahasiswa hingga outcome yang dihasilkan. 54 tahun berdiri kemajuan tersebut tak luput dari dukungan para alumni yang telah sukses mengemban karir di bidang peternakan. Agar tali silaturahmi diantara keluarga besar Fapet tetap terjalin, Minggu (18/7) Fakultas Peternakan menggelar reuni angkatan 1961-1976.

Acara yang dilangsungkan di auditorium hall lt.8 gedung Dekanat Fapet ini bertajuk “Silaturahim alumni FKHP/Fapet UB Angkatan 61 – 76”. Dalam sambutannya Dr. Ir. Nuryadi, MS selaku ketua panitia memaparkan bahwa kegiatan tersebut disambut antusias oleh para alumni, mereka bahagia dapat mengunjungi kembali kampus yang telah mengantarkan mereka menjadi praktisi peternakan. Selain itu para senior ini juga sangat bangga menyaksikan kemajuan Fapet dari tahun ke tahun.

Kegiatan silaturahim tersebut dikemas secara unik, mereka tidak hanya disuguhi acara indoor yang monoton dan membosankan. Panitia menyediakan kereta kelinci untuk berkeliling kampus melihat perkembangan UB di masa kini. Sementara itu untuk sesi foto tiap-tiap angkatan dibagi menjadi 2 sesi yakni outdoor yang berlokasi di papan tulisan Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya, serta indoor yang berlokasi di Auditorum hall. Setelah itu acara dilanjutkan di dalam ruangan mengenai kilas balik perkembangan Fapet serta penyampaian pesan dan kesan alumni.

“Kegiatan ini merupakan salah satu upaya untuk tetap menjaga jalinan silaturahmi serta sebagai obat rasa rindu kepada Fapet. Selain itu untuk memperbanyak link yang dapat mendukung kemajuan Fakultas, seperti  akreditasi, penyediaan tempat magang bagi junior, dan kerjasama-kerjasama yang lain. Saya berharap agar kedepannya reuni seperti ini bisa diadakan secara rutin.” Pungkas Prof.Suyadi selaku Dekan Fapet (dta)

Ujian Seleksi Alih Program (SAP) Fakultas Peternakan

$
0
0

Ujian Seleksi Alih Program (SAP)D3 ke S1 Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya akan dilaksanakan pada :

Hari : Selasa

Tgl   :  26 Juli 2016

Pukul : 07.00 – selesai

Tempat : Rg.7 lt.1 Gedung V – Fakultas Peternakan UB

keterangan lebih lengkap silahkan hubungi

Umi Salamah 08170473519 / 08123314244

Wakil Walikota Malang Berikan Tausiyah dalam Halal bi Halal Keluarga Besar Fapet UB

$
0
0

wakil walikota

tausiyah wakil walikota Malang di Fapet UB

Halal bi Halal merupakan moment bermaaf-maafan yang menjadi tradisi penting diberbagai  kalangan masyarakat saat Idul Fitri, begitu pula Fapet UB yang  menggelar kegiatan tersebut pada Rabu (20/7). Halal bi Halal tahun ini menjadi spesial karena bertepatan dengan pelepasan calon jamaah haji keluarga besar Fapet UB. Selain itu kegiatan bertajuk Silaturahim Halal bi Halal dan Pelepasan Calon Jamaah Haji keluarga Besar Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya ini, juga mengundang Drs. H. Sutiaji yang merupakan wakil Walikota Malang.

Dilaksanakan di Auditorium Hall lt.8 gedung Dekanat Fapet UB beliau memberikan tausiyah kepada keluarga besar Fapet mengenai lebaran dan ibadah Haji. Menurut pria kelahiran Lamongan 52 tahun silam ini makna lebaran berarti  melebur dosa dan kesalahan, sehingga melalui Halal bi Halal digunakan untuk saling bermaafan. Pada kesempatan tersebut ia juga memaparkan bahwa ibadah haji merupakan penggilan wajib Allah SWT kepada hambanya yang mampu dari segi materi.

Bulan haji mendatang sejumlah 7 calon jamaah haji dari keluarga besar Fapet UB akan berangkat menuju tanah suci. Diantaranya Dr.Ir. Sri Minarti, MS, Dr.Ir. Kuswati, MS, Ir. Nurul Siti Khamaliyah, MP, Dr. Ir. Purwadi, MS, Ir. M. B. Haryono, MP, Prof. Dr. Ir. M. Nur Ihsan, MS, dan Dr. Ir. Irfan H. Djunaidi, M.Sc. Atas nama Fakultas, Dekan dan ketua Dharma Wanita Persatuan Fapet UB memberikan tali asih kepada calon jamaah tersebut dan mendoakan agar mereka kembali ke tanah air dengan selamat dan menjadi haji yang mabrur.

Di penghujung acara Sutaji memberikan petuah kepada tamu yang dihadiri oleh civitas akademika Fapet serta para purna tugas, menurutnya sebagai makhluk hidup kita harus mengambil Filosofi buah pisang. Pisang selalu ikhlas dan memberikan manfaat (berbuah) sebelum mati dan mati setelah bermanfaat, namun jika sudah bermanfaat jangan pernah menghitung amalan dan sesumbar. “Jangan terlalu membanggakan diri karena sesuatu saat semuanya akan diambil dan kembali kepadaNya hanya amalan yang dibawa bekal ke akhirat.” Pungkasnya (dta)

Ralat Seleksi Rekruitmen Cibadak Indah Sari Farm, Bogor

$
0
0

Mohon maaf, dikarenakan oleh suatu hal maka seleski rekruitmen Cibadak Indah Sari Farm, Bogor yang semula akan dilaksanakan pada Jumat 29 Juli 2016 diganti menjadi pada :

Hari, tgl : Kamis, 28 Juli 2016

Tempat : Ruang sidang lt.5 Gedung.V – Fapet UB

Pukul : 08.00

Harap membawa perlengkapan dokumen, antara lain :

1. Surat lamaran

2. CV

3. Fotocopy ijazah

4. Fotocopy Transkrip

5. Fotocopy KTP

6. Sertifikat pendukung

7. Pas foto 4×6 (2 lembar)

Tugas dan Tanggung Jawab :

  1. Memonitor bio-security di lingkungan farm
  2. Mampu melaksanakan proses produksi telur
  3. Dapat membuat perencanaan harian dan mingguan untuk proses produksi telur
  4. Mampu menjaga dan memelihara aset perusahaan di farm
  5. Dapat memotivasi karyawan untuk mencapai produksi maksimal

Persyaratan:

  1. Laki-laki/Perempuan
  2. Pendidikan min. S1 Peternakan
  3. Usia 22 – 32 tahun
  4. Bersedia bekerja dan tinggal di lingkungan Farm, Hatchery dan Feedmill
  5. Mampu bekerja secara individu dan kelompok
  6. Mau bekerja keras dan memiliki loyaliatas tinggi

Rombongan Mahasiswa Untad, Palu Sambangi Fapet UB

$
0
0

untad

Mahasiswa Fakultas Peternakan dan Perikanan Universitas Tadulako (Fapetkan Untad) sambangi Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya (Fapet UB), Senin (25/7). Kunjungan mahasiswa angkatan 2014 tersebut dalam rangka Praktek Kerja Lapangan (PKL) untuk melihat langsung peternakan di lapangan dan menambah wawasan tentang dunia peternakan. Sejumlah 36 mahasiswa  dengan didampingi 2 dosen pembimbing Dr. Ir. Mulyati P.,M.Si dan Dr. Sugiarto, S.Pt.,MP yang merupakan alumni Pascasarjana Fapet UB ini disambut hangat oleh Prof.Dr.Sc.Agr.Ir. Suyadi.,MS (Dekan) dan Dr.Ir. Osfar Sjofjan, M.Sc (Wakil Dekan III).

Rombongan dari Palu tersebut selama 17 hari akan menempuh jalur darat untuk berkeliling Malang, Jakarta, dan Yogyakarta. Selama di Malang mereka telah mengunjungi lab lapang Sumber Sekar milik Fapet UB, Rumah Pemotongan Hewan (RPH) Gadang, Balai Besar Pelatihan Peternakan (BBPP) Batu, Balai Besar Inseminasi Buatan (BBIB) Singosari, dan Wonokoyo Surabaya. Menurut Sukrullah salah satu peserta yang baru pertama kali menginjakan kaki di tanah Jawa memaparkan bahwa perjalanan ini membawa banyak manfaat seperti ilmu dan pengalaman baru. Selain itu cuaca yang dingin dan fresh membuat rombongan tersebut betah dan nyaman di Kota apel ini.

Pada pertemuan yang bertempat di Ruang seminar lantai 5 Gedung V Fapet UB ini, Prof.Suyadi  menjelaskan bahwa  studi di Fapet UB tersedia dalam kelas bahasa inggris dan kelas reguler untuk program sarjana (S1), kelas double degree dan regular untuk program magister (S2), dan kelas regular untuk program doktoral (S3). Ia juga menyebutkan outcome atau lulusan peternakan harus  memiliki jiwa enterpreneur, mampu mengarah sebagai manajerial , tokoh masyarakat, dan ilmuwan. Sebagai insan peternakan diharapkan dapat membawa manfaat di kehidupan masyarakat misalnya dengan membuka lapangan pekerjaan.  (dta)

 

Fapet UB Gelar Ujian Seleksi Alih Program (SAP)

$
0
0

sap

Seleksi Alih Program (SAP) merupakan seleksi penerimaan mahasiswa baru dari Program Diploma 3 (D-3) / Politeknik atau yang sederajat ke Program S-1 melalui ujian tulis yang dilakukan secara khusus. Tahun 2015 lalu Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya (Fapet UB) menerima 27 mahasiswa alih jenjang yang berasal dari berbagai PTN di Indonesia.

Selasa (26/7), Fapet UB kembali menggelar ujian tulis bagi mahasiswa SAP yang diikuti oleh 57 mahasiswa. Mereka berasal dari berbagai PTN di Indonesia diantaranya Universitas Airlangga (Unair), Universitas Sebelas Maret (UNS), Universitas Gadjah Mada (UGM), Universitas Diponegoro (Undip), dan Institut Pertanian Bogor (IPB). Ujian yang berlangsung di ruang 18 dan 19 lt.2 Gedung V Fapet UB ini dilaksanakan hanya satu hari saja.

Mahasiswa yang lulus seleksi diwajibkan mengikuti kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PK2 Maba) bersama mahasiswa baru 2016 pada Agustus mendatang. Dr.Ir.Osfar Sjofjan, M.Sc selaku Wakil Dekan III memaparkan bahwa sesuai peraturan Rektor setiap mahasiswa baru wajib mengikuti kegiatan PK2 Maba dan mendapatkan sertifikat yang dijadikan syarat untuk menempuh ujian skripsi nantinya. Peraturan tersebut juga berlaku bagi mahasiswa alih program. (dta)


4 Tim Perwakilan Fapet UB Melaju PIMNAS ke-29 Tahun 2016

$
0
0

LOGO-PIMNAS-29-IPB-2016

Sejumlah 4 tim dari Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya (Fapet UB) berhasil lolos dan melaju Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS) ke-29. Kontingen Fapet tersebut merupakan kontingen terbanyak kedua setelah Fakultas Teknologi Pertanian (FTP) yang mewakili Universitas Brawijaya. Terdiri dari 2 tim PKM-K dan 2 tim PKM-PE mereka adalah Rosyid Haryadi dkk, Bagus Ardiani K.P. dkk, Ahmad Kamal Hasan dkk, dan Fatikhatul Huda dkk. Tahun ini jumlah tim Fapet UB yang melaju ke PIMNAS mengalami penurunan dibandingkan tahun 2015 lalu. Namun Dr.Ir.Osfar Sjofjan, M.Sc selaku Wakil Dekan III sekaligus pembimbing salah satu tim memaparkan harapannya agar mereka dapat mengharumkan nama Fakultas dan Universitas dengan mencetak prestasi yang tak kalah dengan tahun kemarin.

Tim PKM-K (Program Kreativitas Mahasiswa Kewirausahaan) dibawah bimbingan Heli Tistiana, S.Pt,MP, Rosyid Haryadi dkk mengangkat karya berjudul “X-FEED ( Excreta Feed):Usaha Pemanfaatan Eskreta Ayam untuk Produksi Pelet Ikan Lele MERDEKA (Murah, Merakyat dan Berkualitas).” Sementara itu tim Bagus Ardiani K.P. mengangkat judul “NEO-HERBALIZE (Usaha Suplemen Bioaktif Pengganti Antibiotik dan Antioksidan untuk Peternakan Ayam Pedaging Bebas Residu)” dengan dosen pengampuh Dr.Ir. Osfar Sjofjan, M.Sc.

Sedangkan tim PKM-PE (Program Kreativitas Mahasiswa Bidang Penelitian Eksata) yang diprakarsai oleh Ahmad Kamal Hasan dkk mengulas tentang “Rekayasa Pemanfaatan Tepung Daun Mengkudu (Morinda  citrifolia L.) dan Minyak Ikan Sebagai Aditif Pakan Alami Dalam Pengembang Industri Pangan Fungsional Berbasis Daging Ayam Kaya Akan Omega-3 dan Beta-Karoten” bimbingan Dr. Ir. Irfan H. Djunaidi, M.Sc. Dibawah asuhan Heli Tistiana, S.Pt,MP, Fatikhatul Huda dkk mengupas “Bioctery (Biological Antibactery for Egg Hatchery) : Pemanfaatan Senyawa Antibakteri Ekstrak Daun Kersen (Muntingia calabura) dalam Immerse Treatment sebagai Upaya Meningkatkan Daya Tetas Telur Itik Hibrida”.

Persipan menuju PIMNAS ke-29 yang diselenggarakan di Institut Pertanian Bogor (IPB) pada tanggal 7-12 Agustus 2016 mendatang, keempat tim tersebut akan dikarantina. Karantina Universitas akan dilaksanakan pada Kamis-Sabtu (28-30/7), kemudian dilanjutkan dengan karantina internal yang digelar oleh LSO KIM Fapet UB pada Senin-Kamis (1/4-8). Pelaksanaan karantina ini bertujuan untuk mematangkan persiapan untuk mendapatkan hasil yang maksismal saat pelaksanaan PIMNAS. Kegiatan selama karantina meliputi cara presentasi yang baik, persiapan produk, pembuatan poster, pembuatan artikel ilmiah, dan perlengkapan yang akan digunakan selama presentasi. (dta)

Neo-Herbalize Suplemen Herbal untuk Ayam Broiler

$
0
0

Gambar dari Humas Fapet (@info_fapet) (1)

Dewasa ini permintaan komoditas ternak untuk memenuhi kebutuhan protein hewani di masyarakat semakin banyak. Hal tersebut membuat perkembangan peternakan ayam pedaging atau broiler dari tahun ke tahun mengalami peningkatan. Namun peternakan ayam broiler ini memiliki kelemahan yakni kurangnya efektivitas ransum, mudah terjangkit penyakit yang mampu menurunkan sistem kekebalan tubuh, tingginya angka mortalitas yang berpengaruh terhadap pendapatan peternak. Penggunaan pakan tambahan (feed additive) dapat meningkatkan produktivitas ayam broiler akan tetapi berdampak menimbulkan residu bagi konsumen yang mengkonsumsi telur dan daging ayam tersebut.

Berangkat dari latar belakang tersebut mahasiswa Fakultas Peternakan (Fapet) berkolaborasi dengan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Brawijaya menciptakan suplemen herbal untuk ayam broiler. Dibawah bimbingan Dr.Ir.Osfar Sjofjan, M.Sc, tim yang terdiri dari bagus Ardiani (Fapet-2013), M. Ihwan Yulianto (Fapet-2013), Zaenal Abidin (Fapet-2013), Dwi Susan (Fapet-2014), Putri Ambarsari (FEB-2014) mengulas karya berjudul “NEO-HERBALIZE : Usaha Suplemen Bioaktif Pengganti Antibiotik dan Antioksidan untuk Peternakan Ayam Pedaging Bebas Residu Berbasis Tanaman Herbal”.

Menurut Ihwan, Indonesia merupakan negara yang kaya biodeversitasnya memiliki ribuan jenis tanaman obat-obatan berpotensi sebagai bahan pakan tambahan (feed additive) maupun feed suplement. Neo-Herbalize ini dibuat dari empon-empon seperti kunyit, temulawak, lempuyang, temu ireng, daun sirih serta Bakteri Asam Laktat (BAL) yang merupakan mikroorganisme non patogen bermanfaat bagi saluran pencernaan ternak unggas. Antibiotik dan suplemen berbasis tanaman herbal ini lebih aman dikonsumsi karena tidak mengandung residu kimia berbahaya dan menunjang peternakan unggas go-Organik.

Hasil kreativitas mahasiswa UB ini lolos seleksi dan melaju ke ajang bergengsi Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS)ke-29 yang akan diselenggarakan di Institut Pertanian Bogor (IPB) pada 7-12 Agustus mendatang.  (dta)

 

 

 

Opening Ceremony Brawijaya-Rajamangala International Class (BRIC)

$
0
0

BRIC

Brawijaya-Rajamangala International Class (BRIC) merupakan implementasi program kerjasama di bidang akademik antara Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya (Fapet UB) dengan Faculty of Science and Agricultural Technology Rajamangala University of Technology,Lanna, (RMUTL) Thailand. Kerjasama yang telah disepakati pada bulan Oktober 2015 lalu ini mengenai pengembangan kelas Internasional yang bertujuan meningkatkan reputasi Fapet UB dan RMUTL ke kancah dunia serta memberikan wawasan yang lebih luas kepada mahasiswa agar mampu bersaing secara internasional.

Opening Cermony BRIC dilaksanakan pada Jumat (29/7) di ruang seminar lt.6 Gedung Dekanat Fapet UB yang dihadiri oleh Wakil Rektor I, Dekan dan beberapa dosen dari kedua universitas serta mahasiswa BRIC. Kelas Internasional tersebut diikuti oleh 30 mahasiswa yang terdiri dari 14 mahasiswa RMUTL dan 16 mahasiswa Fapet UB. Mereka akan menempuh kuliah selama satu semester yakni pada semester ganjil tahun akademik 2016/2017 yang dimulai pada awal Agustus ini. Kegiatan perkuliahan tersebut berlangsung selama 18 minggu yang terbagi menjadi 2 sesi, dimana pada sesi pertama yakni selama 7 minggu dilaksanakan di Fapet UB hingga pelaksanaan UTS pada minggu ke 8-9. Kemudian mereka akan melanjutkan perkuliahan di RMUTL pada awal Oktober mendatang. Mahasiswa BRIC ini juga diberikan kesempatan selama 1-2 bulan untuk melakukan kegiatan magang.

Sementara itu tenaga pengajar berasal dari kedua universitas yang akan mengajrkan 6 mata kuliah yang telah disinkronisasikan konten ruang lingkup materi, sekuens pokok bahasan, dan tugas praktikum. Mata kuliah tersebut antara lain Integrated Farming Systems, Ruminant Nutrirtion, Dairy Production and Industry, Poultry Production and Industry, Agribusiness of Livestock Production, dan Animal Waste Management.

Pada kesempatan tersebut Prof.Dr.Ir. Kusmartono selaku Wakil Rektor I Bidang Akademik Universitas Brawijaya memaparkan bahwa Rektor dan semua staf UB mendukung kegiatan kelas Internasional tersebut. Beliau berharap para mahasiswa BRIC dapat mempelajari hal-hal yang baru untuk memperoleh pengalaman baru  sehingga membuka wawasan tentang dunia peternakan yang lebih luas. (dta)

Dosen Sosial Ekonomi Peternakan Gelar Rapat Persiapan PBM Semester Ganjil 2016/2017

$
0
0

Jelang perkuliahan semester ganjil tahun akademik 2016/2017 yang akan dimulai pada bulan September mendatang, para dosen bagian Sosial Ekonomi Peternakan (Sosep) mengadakan rapat awal persiapan persiapan belajar mengajar (PBM). Kegiatan proses belajar mengajar perlu di persiapkan secara detail, karena saat ini Fakultas Peternakan UB menjadi panutan program studi peternakan seluruh Indonesia. Oleh karena itu persiapan yang matang diharapkan akan mampu meningkatkan mutu dan kualitas.

Rapat yang digelar pada Kamis (28/7) ini dipimpin langsung oleh Dr. Siti Azizah, SPt., M.Sos., M.Commun. selaku ketua bagian Sosep. Rapat tersebut juga dihadiri Prof. Dr. Ir. Zaenal Fanani, MS,  Dr. Ir. Bambang Ali Nugroho, MS. DAA,  Ir. Hari Dwi Utami, MS., M. Apply. Sc. Ph.D,  Dr. Ir. Umi Wisapti Ningsih, MS,  Anie Eka Kusumastuti, S.Pt., MP., M.Sc,  Ir. M.B. Hariyono, MS,  Ir. Suprih Bambang S. MS,  Nanang Febrianto, S.Pt., MP dan Jaisy Agniarahim P. S.Pt., MP.

Hasil rapat yang dilaksanakan di ruang sidang utama lt.6 Gd.V Fapet UB ini merencanakan mata kuliah semester ganjil 2016/2017 dari bagian Sosep. Antara lain Pemasaran Hasil Ternak, Perencanaan & Evaluasi Usaha Peternakan, Manajemen Agribisnis Peternakan, Pemasaran Hasil Ternak, Sosiologi Pedesaan, Ekonomi Bisnis, Kewirausahaan dan Dasar Manajemen. (nf/jap/dta)

Training Persiapan Peluncuran Web Pemasaran Fapet UB

$
0
0

IMG_4466

Dewasa ini perkembangan online shop atau toko online yang memanfaatkan internet semakin berkembang pesat di masyarakat. Beragam kemudahan dalam berbelanja serta banyaknya jenis produk dan jasa yang ditawarkan, membuat masyarakat menjadikan online shop sebagai salah satu tempat berbelanja baru selain pusat perbelanjaan. Hal tersebut dimanfaatkan penjual Online Shop yang berlomba-lomba menawarkan produk menarik konsumen berbelanja.

Membaca peluang tersebut Bagian Sosial Ekonomi Peternakan Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya (Sosep Fapet UB) sebagai bagian yang menguasai bidang marketing mengadakan pelatihan web pemasaran. Kegiatan yang berlangsung di lab. Komputer lt.1 Gd.V Fapet UB ini bertujuan mewadahi civitas akademika Fapet UB dalam memasarkan produk peternakan. Melalui web pemasaran ini diharapkan memudahkan konsumen dalam berbelanja serta mendapatkan harga yang terjangkau dibandingkan harga di pasaran. Pembeli dan penjual sebagai user web pemasaran berinteraksi melalui sistem online, sehingga transaksi lebih praktis. (nf/jap/dta)

Pengumuman Kelulusan Mahasiswa SAP Fakultas Peternakan Tahun Akademik 2016/2017

$
0
0

Berdasarkan Surat Keputusan Dekan Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya Nomor 73 Tahun 2016 Tentang Kelulusan Seleksi Mahasiswa Baru Tahun Akademik 2016/2017 Seleksi Alih Program (SAP) Program Studi S1 Peternakan – Fakultas Peternakan, berikut ini adalah nama calon mahasiswa baru SAP Tahun Akademik 2016/2017 :

Nama Calon Mahasiswa Baru SAP Tahun Akademik 2016 2017

 

  • Bagi calon mahasiswa yang dinyatakan DITERIMA dapat melaksanakan registrasi dengan memenuhi persyaratan Membayar SPP dan SPFP
  • Pelaksanaan registrasi pada tanggal 8-18 Agustus 2016. Bagi calon mahasiswa yang tidak melakukan registrasi pada tanggal tersebut maka dinyatakan mengundurkan diri.
  • Calon mahasiswa yang diterima wajib mengikuti Masa orientasi Mahasiswa Baru sesuai jadwal yang telah ditentukan.
  • Informasi Registrasi dapat menghubungi :

Ibu Umi Salamah 0341 – 553513 atau 0812 3314 244 atau 0817 0473 519

Mahasiswa Fapet UB Ikuti Ajang Internasional IYSCA 2016

$
0
0

Gambar dari Humas Fapet (@info_fapet) (2)

Mahasiswa Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya (Fapet UB) mengikuti ajang International Youth Symposium on Creative Agriculture  (IYSCA) 2016 pada Rabu (27/7) yang digelar di Kampus IPB Dramaga. Mereka terdiri dari Ilham Ardhiansah, Wiwik Sri Lidyawati, Achmad Iqbal Arif Hakim, dan Kholifatus Sholiha. Mahasiswa kelas bahasa inggris angkatan 2014 ini mengulas penelitian berjudul “Developing Indonesian Native Chicken as New Candidate of Functional Meat Through Phytobiotic as Feed Additive.”

Menurut Ilham, perwakilan tim yang melakukan presentasi di IPB, Indonesia memiliki ayam asli khas Indonesia atau yang lebih dikenal ayam kampung namun pemasarannya masih tertinggal apabila dibandingkan dengan ayam broiler. Menyiasati hal tersebut satu-satunya peserta yang berasal dari Universitas Brawijaya ini menciptakan phytobiotic yang terbuat dari rempah-rempah seperti kunyit, mengkudu, dan jahe sebagai pakan tambahan (feed additive). Berfungsi  untuk meningkatkan produktivitas dan peforma ayam kampung sehingga diharapkan mampu menaikan minat daya beli masyarakat terhadap daging ayam tersebut.

IYSCA merupakan bagian dari International Association of Students in Agricultural and Related Sciences (IAAS) world congress ke-59, even dimana semua pemuda kreatif dari seluruh dunia menciptakan sesuatu yang berdampak bagi dunia dengan menjabarkan ide-ide melalui karya ilmiah. IYSCA merupakan panggung bagi mahasiswa untuk berbagi pengetahuan, keahlian, pengalaman, dan isu-isu melalui ide-ide yang tertuang dalam karya ilmiah menuju kemajuan pertanian dan ilmu yang terkait. Tahun 2016 ini IYSCA mengusung tema “Creative Agriculture” dengan diikuti 19 tim dari 42 negara di seluruh dunia. (dta)


Bergagaskan Ide Daya Tetas Hantarkan Mahasiswa Fapet Menuju Pimnas

$
0
0

image001

Salah satu tim Program Kreativitas Mahasiswa Bidang Penelitian Eksata (PKM-PE) Fapet UB melaju PIMNAS ke-29 yang diselenggarakan di IPB pada 7-12/8/2016. Tim yang terdiri dari Fatikhatul Huda, M Ngalaul Huda, Galuh Dianita Fitri, dan Dewi Ambarwati ini membuktikan bahwa penelitian di bidang peternakan layak untuk masuk PIMNAS. Dibawah asuhan Heli Tistiana S,Pt,MP mereka mengangkat judul PKM Penelitian “BIOCTERY (Biological Antibacteria for Egg Hatchery)”.

Penelitian tersebut mengupas tentang upaya peningkatan daya tetas telur itik hibrida yang menggunakan antibakteri alami dalam perlakuannya. Itik hibrida berpotensi untuk dikembangkan namun jumlah populasinya masih rendah yang disebabkan oleh rendahnya daya tetas telur dan tingginya mortalitas (angka kematian) embrio pada telur. Berdasarkan studi literatur faktor penyebab rendahnya telur itik hibrida ialah adanya bakteri “jahat” pada cangkang telur sehingga memicu kematian pada telur yang akan ditetaskan.

Berangkat dari permasalahan tersebut, tim PKM-PE tersebut meramu Bioctery menggunakan ekstrak daun kersen sebagai bahan antibakteri yang berpotensi membunuh bakteri alami dalam penetasan telur. Selain itu daun kersen mudah didapatkan disekitar wilayah Malang. Hasil penelitian tersebut menunjukan bahwa pemberian Bioctery mampu meningkatkan daya tetas telur itik sebesar 12,01% serta menekan angka mortalitas sebesar 43,42% pada proses penetasan telur itik.

“Meskipun awalnya penelitian ini banyak menghadapi hambatan dalam pelaksanaannya akan tetapi berkat kerja sama tim dan dosen pembimbing berhasil menghantarkan tim kami lolos PIMNAS ke-29.”ungkap M. Ngalaul

Ia berharap melalui penelitian ini dapat memberikan informasi pada masyarakat khususnya para peternak itik, bahwa tanaman kersen yang dianggap sebagai tanaman liar dapat digunakan sebagai antibakteri alami. Berkhasiat meningkatkan daya tetas telur dan menurunkan mortalitas embrio.

“Semoga PIMNAS di IPB nanti kami bisa memberikan yang terbaik untuk Fapet dan bisa membanggakan Universitas Brawijaya, mempertahankan juara umum dan memecahkan rekor juara umum yang ke-5 kalinya dalam sejarah PIMNAS.” Pungkasnya (dta)

Karantina dan Pelepasan Kontingen Fapet UB Menuju Pimnas ke-29

$
0
0

image001

Dekan dan jajarannya melepas kontingen Fapet menujuPIMNAS ke-29

LSO Kelompok Ilmiah Mahasiswa (KIM) Fakultas Peternakan UB menggelar karantina untuk kontingen Fapet menuju Pimnas ke-29, Kamis (4/8). Kegiatan yang berlangsung di ruang sidang senat lt.6 Gd.V ini sekaligus melepas delegasi Fapet yang berjumlah 4 tim.  Dihadiri oleh seluruh jajaran dekanat, dosen pembimbing, dan tamu undangan kegiatan ini merupakan bentuk dukungan dari pihak Fakultas kepada  tim yang akan melaju ke Pimnas 29 di Institut Pertanian Bogor (IPB) pada 7-12/8/2016.

Karantina tersebut bertujuan untuk mempersiapkan tim PKM dalam melakukan presentasi, poster, dan gelar produk. Pada sesi presentasi keempat tim memperoleh banyak kritik dan saran yang membangun dari reviewer. Kegiatan karantina Fakultas dilanjutkan dengan acara Pray For Delegate atau doa bersama demi kelancaran kegiatan seluruh kontingen. Harapannya para kontingen ini mendapat medali emas sehingga mengharumkan nama Fakultas dan Universitas Brawijaya mampu menciptakan rekor juara Pimnas sebanyak 5 kali berturut-turut.

Kini persiapan yang matang adalah bentuk usaha dalam menyongsong Pimnas ke-29 sekaligus doa kepada Tuhan Yang Maha Esa. Selamat Berjuang, Selamat mencetak sejarah gemilang, untuk Fakultas Peternakan, Universitas Brawijaya dan Indonesia. Open Your Mind Touch Your Heart. Solid solid solid.(rch/dta)

 

Gelar Yudisium Program Pasca Sarjana Fapet UB Luluskan 6 Doktor

$
0
0

yudisium

Program Doktor Pascasarjana Fakultas Peternakan UB kembali luluskan enam orang mahasiswa dengan menghelat yudisium yang diselenggarakan Jumat (5/8). Terdiri dari empat orang dosen Fakultas Peternakan UB, 1 orang dosen Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) Manado – Sulawesi Utara, dan 1 orang dosen Universitas Kanjuruhan Malang (Unikama). Mereka adalah Ir. Agus Budiarto, MS (Fapet UB), Ir.Muharlien,MP (Fapet UB), Ir.Ita Wahju Nursita, M.Sc.(Fapet UB), Ir.Umi Wisaptiningsih Suwandi, MS (Fapet UB), Sony A. E. Moningkey, S.Pt.,M.Si (Fapet Unsrat), dan Dyah Lestari Yulianti, S.Pt.,MP (Fapet Unikama).

Yudisium dilaksanakan setelah mahasiswa menyelesaikan seluruh persyaratah akademik dan administrasi. Persyaratan tersebut diantaranya menyelesaikan perkuliahan, disertasi, dan tugas-tugas akademik lainnya dengan IPK ≥ 3,0 dalam masa studinya, menyelesaikan publikasi ilmiah di jurnal internasional sesuai ketentuan yang berlaku di UB, lulus IBTOEFL dengan skor minimal 500, lulus TPA skor minimal 400, serta menyelesaikan persyaratan lainnya yang ditetapkan oleh program studi.

Acara yang berlangsung di ruang sidang Pascasarjana Fapet ini dipimpin oleh Prof.Dr.Sc.Agr. Ir. Suyadi , MS. (Dekan) dengan didampingi Dr.Ir. Lilik Eka Radiati , MS.(Wakil Dekan I), Prof.Dr.Ir. Muhammad Nur Ihsan, MS.(Ketua PPS), dan Dr.Ir. Irfan H.D. , M.Sc.(Sekretaris PPS). Serta mengundang beberapa dosen pembimbing dan penguji seperti Prof.Dr.Ir. Woro Busono , MS.,Prof.Dr.Ir. Mochammad Junus, MS., dan Prof.Dr.drh.  Pratiwi Trisunuwati, MS. Keenam mahasiswa yang resmi menyandang gelar doktor tersebut telah menempuh ujian akhir disertasi dalam kurun waktu yang berbeda.

Pada kesempatan tersebut Prof. Nur Ihsan mengharapkan agar para doktor tersebut segera mengejar gelar sebagai guru besar (profesor) untuk meningkatkan kualitas bidang peternakan di Indonesia.

Sementara itu sebagai perwakilan mahasiswa, Sony mengungkapkan rasa terima kasih yang mendalam kepada para pengajar, pembimbing, dan penguji sehingga ia dan kelima rekan lainnya dapat meraih gelar doktor. Gelar tersebut merupakan amanah untuk mengemban tugas sebagai dosen untuk melaksanakan Tri Dharma. (dta)

Dekan Fapet UB Perkenalkan Kambing Ettawa di Program “Tau Gak Sih?” Trans 7

$
0
0

trans

Program “Tau Gak Sih?” balutan Trans 7 melakukan lawatan ke Fakultas Peternakan, Senin (8/8/2016). Maksud kunjungan tersebut untuk mengulas lebih dalam mengenai kambing Ettawa. Sebagai praktisi peternakan yang ahli dibidangnya, Prof.Dr.Sc.Agr.Ir. Suyadi, MS, Dekan Fakultas Peternakan (Fapet) UB perkenalkan kambing Ettawa kepada publik.

Awal mulanya kambing Ettawa didatangkan dari India oleh pemerintah Belanda pada masa penjajahan, yang kemudian secara turun temurun dikembangbiakkan oleh masyarakat Desa Donorej, Kec. Kaligesing, Kab. Purworejo. Dalam perkembangannya kambing yang dibudidayakan untuk produksi daging dan susu ini dikawinkan dengan kambing lokal, keturunannya dikenal dengan Peranakan Ettawa (PE).

Menurut Suyadi, kambing Ettawa atau PE lebih cocok dan bisa berkembang secara optimal apabila dipelihara di daerah dataran tinggi. Oleh karena itu kambing ini dibudidayakan secara meluas hampir di seluruh Kabupaten Purworejo, bahkan telah merambah beberapa wilayah seperti Jogjakarta, Kudus, Jepara, Banyuwangi, Malang, Kediri, Trenggalek, dan kota-kota lain di luar Jawa. Selain itu beliau memaparkan perbedaan kambing Ettawa dengan kambing lokal antara lain perawakan kambing ettawa lebih besar, produksi daging lebih banyak meski kambing lokal difokuskan untuk menghasilkan daging, serta produksi susu lebih banyak yaitu 1,5 – 2 liter/hari.

Kandungan gizi susu kambing tidak jauh berbeda dengan susu sapi, hasil riset membuktikan bahwa susu kambing ettawa memiliki tekstur lemak yang lebih lembut dan halus, serta lebih mudah dicerna. Sementara itu manfaat susu kambing ettawa diantaranya sebagai obat mujarab bagi penderita TBC dan asma, meningkatkan sistem ketahanan tubuh, mengatasi masalah pada sistem pencernaan sehingga baik dikonsumsi bagi individu yang alergi terhadap susu sapi, baik bagi ibu hamil dan menyusui, berkhasiat bagi kecantikan dan kekencangan kulit, serta berkhasiat meningkatkan kekuatan dan gairah seksual.

Pengolahan susu kambing ini juga beragam seperti yang telah dikembangkan di Fakultas Peternakan bagian Teknologi Hasil Ternak (THT). Olahan tersebut antara lain yoghurt, keju, kefir, face toner, dan cream masker, dalam waktu dekat bagian THT Fapet ini akan meluncurkan yoghurt spa.

Program acara yang  tayang setiap hari Senin hingga Jumat pukul 14.15 ini mengangkat hal-hal sepele dalam kehidupan sehari-hari namun banyak yang belum mengetahui arti dan makna hal tersebut. Menurut kru program Tau Gak Sih edisi kambing Ettawa ini akan ditayangkan bulan September mendatang. (dta)

Pengumuman Mahasiswa Baru Magister Ilmu Ternak Fakultas Peternakan UB TA. 2016/2017

$
0
0

Berdasarkan Surat nomor 1756/UN10.5/AK/PPS/2016 perihal penerimaan mahasiswa baru program Magister Ilmu Ternak Program Pascasarjana Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya Tahun Akademik 2016/2017, berikut ini adalah nama mahasiswa yang diterima :

Daftar Mahasiswa Baru Program Magister Ilmu Ternak Program Pascasarjana Fapet UB TA 2016-2017

Maba yang diterima harus segera menyelesaikan administrasi akademik sesuai dengan kalender akademik Universitas (Bisa dilihat di Website Universitas Brawijaya).

Apabila menemui kendala atau hal-hal yang kurang dipahami bisa menghubungi kontak person di bawah ini :

Panitia Pendaftaran Mahasiswa Baru

Program Pascasarjana Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya

tlp. 0341 – 553513, Fax. 0341 – 584727

Prof. Dr. Ir. M. Nur Ihsan, MS (HP. 081 334 387 104 ; email : m_nur_ihsan@yahoo.com)

Dr. Ir. Irfan H. Djunaidi, M.Sc (HP. 087 859 668 004 ; email : irjuna@gmail.com)

Viewing all 1050 articles
Browse latest View live